Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik UNDIP secara rutin menyelenggarakan kegiatan Yudisium Nilai untuk wisudawan dan wisudawati yang dilakukan secara offline. Selama masa pandemi kegiatan yudisium dilakukan secara daring dengan dihadiri seluruh calon wisudawan dan wisudawati tiap periodenya. Kelulusan di periode Juli tahun 2022 ini, kembali dilakukan secara luring bertempat di Ruang Seminar DPWK Undip pada hari Rabu, tanggal 27 Juli 2022 yang dihadiri oleh Dekan FT Undip, dosen, dan calon wisudawan periode Juli 2022.

Program MPWK Undip telah meluluskan 10 calon wisudawan yang akan mengikuti kegiatan wisuda universitas yang akan dilaksanakan pada hari Kamis, 28 Juli 2022 pada pukul 13.00 WIB di Gedung Prof Sudarto, SH Kampus Undip Tembalang Semarang. Hadir pada kesempatan ini Dekan Fakultas Teknik Undip didampingi oleh pengelola Departemen PWK (Kadep, Kaprodi S1 dan S2 dan Sekprodi S1 dan S2) beserta dosen dan tenaga kependidikan.

       

Sambutan disampaikan oleh Ketua Departemen PWK Prof. Dr.-Ing. Wiwandari Handayani,ST, MT, MPS selanjutnya oleh Dekan FT Prof.Ir. M. Agung Wibowo, MM, MSc, PhD dan dilanjutkan dengan pembacaan yudisium program S1 yang disampaikan oleh Kaprodi S1 PWK Dr. Yudi Basuki, ST, MT dan prodi S2 oleh Rukuh Setiadi, . Peringkat terbaik kelulusan mahasiswa S2 dibacakan oleh Ketua Prodi MPWK Wido Prananing Tyas, ST, MDP, PhD yaitu :

  • Anggriawan Dwi Sartono – IPK 4,00
  • Isma Candra  Jati Kusuma – IPK 3,93
  • Bayu Purwanto – IPK 3,90
  • Nur Hanifah – IPK 3,84